Darmin Akan Ambil Alih Masalah Tiket Pesawat

EkbisNews.com, Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution disebut akan mengambil alih penanganan terkait masalah harga tiket pesawat yang tak kunjung rampung meski sudah diterbitkannya aturan baru mengenai aturan tarif tiket pesawat, Hal itu disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat melakukan rapat koordinasi di Gedung Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis (25/4).
“Kami menyerahkan kepada Kemenko Ekonomi. Jadi mengenai jangka waktu, apa yang akan kami lakukan, Pak Menko (Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution) sepakat untuk ambil bagian dalam mengatur ini,” kata Budi.
Selain itu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno didesak untuk turun tangan terkait problematika harga tiket pesawat. Menurut dia, peran pemerintah, khususnya Kementerian BUMN sangat diperlukan dalam menyelesaikan problematika tarif pesawat.
Terlebih, salah satu maskapai penerbangan yang menjadi pionir dalam industri penerbangan merupakan perusahaan plat merah di bawah Kementerian BUMN, yaitu PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk
“Karena Garuda ini market leader, kalau ia menetapkan tarif batas atas semuanya, maka yang lain ikut. Tetapi kalau ia turun sebagian, yang lain juga akan turun,” tuturnya.
Meski pemerintah telah mengimbau maskapai untuk mengerek turun harga tiket, namun imbauan itu belum diindahkan oleh perusahaan. Masyarakat masih mengeluhkan tiket pesawat yang mahal.
Sebelumnya, Menhub berencana memanggil operator maskapai penerbangan pekan ini untuk memastikan harga tiket pesawat terjangkau bagi masyarakat saat momentum libur Idul Fitri 2019. Namun, rencana tersebut belum terlaksana hingga saat ini.
Editor : Handoko Suprianto