Bupati Muba Entaskan Kemiskinan, Tiap Desa dapat Rp2 Miliar
EkbisNews.com, Sekayu — Bupati Musi Banyuasin (Muba) Dodi Reza Alex Noerdin akan terus memberdayakan desa-desa dalam mengentaskan kemiskinan di daerah ini. Salah satu upaya yang dilakukan dengan mengalokasikan dana desa sebesar Rp250 miliar pada 2020.
Rencana memberikan dana desa tersebut disampaikan Bupati Dodi Reza Alex pada pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan serentak anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Periode 2019 – 2025, Selasa (9/7).
Dodi menjelaskan, salah satu upaya mengentaskan kemiskinan di Muba adalah dengan percepatan pembangunan infrastruktur. “Dengan anggaran setiap desa mendapat Rp2 miliar maka tingkat kesejahteraan warga di pedesaan akan meningkat. Bubarkan saja BPD dan kepala desa jika tidak bisa mensejahterakan masyarakatnya,” ujarnya.
Bupati Muba juga memperingatkan aparat desa agar berhati-hati dan cermat dalam tata kelola keuangan. “Jadi harus jelas perencanaannya, apa yang akan diangkat potensinya jangan mengelola anggaran desa seperti warung,” pesan kandidat doktor dari Universitas Padjdjaran (Unpad).
Menurut Bupati Dodi Reza Alex dengan anggaran Rp2 miliar setiap desa, akan ada paling sedikit dua rumah yang dibedah di setiap desa. “Jadi penggunaan anggaran harus tepat sasaran, berikan kepada penyandang disabilitas dan warga yang membutuhkan dengan kriteria tertentu. Kalau tidak bisa menerapkan dengan baik, tentu tidak akan saya cairkan,” katanya.
Editor : Maspril Aries