Bupati Dodi Reza Alex : OPD Realisasikan Program Tepat Waktu
EkbisNews.com, Sekayu — Hari pertama masuk kerja usai cuti bersama dan libur harir raya Idul Fitri 1440 H, Senin (10/6) seluruh ASN (aparatur sipil negara), pegawai honorer dan tenaga kontrak di Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) mengikuti apel bersama di halaman Kantor Bupati Muba.
Apel bersama langsung dipimpin Bupati Muba Dodi Reza Alex dihadiri Wakil Bupati Muba Beni Hernedi, Sekretaris Daerah Kabupaten Muba Apriyadi, staf ahli bupati dan para asisten Setda Muba serta seluruh Kepala OPD (organisasi perangkat dinas) Pemkab Kabupaten Muba.
Bupati Muba Dodi Reza Alex yang menjadi pembina upacara dalam sambutannya menginstruksikan Kepala OPD dan jajarannya untuk merealisasikan program kerjanya.
“Bulan ini masuk bulan ke enam tahun 2019, tinggal enam bulan lagi kita harus selesaikan seluru program dan kegiatan pada masing-masing OPD. Saya tegaskan sisa enam bulan ini adalah waktu yang sangat pendek, saya minta Kepala OPD dan jajarannya untuk segera merealisasikan program secara tepat waktu,” kata Bupati Dodi Reza Alex.
Menurutnya, “Masyarakat Musi Banyuasin tidak ingin berlama-lama menunggu untuk menikmati apa yang akan kalian kerjakan, akan dibangun dan ditingkatkan di Kabupaten Muba ini.”
Bupati Dodi juga mengingatkan, berdasarkan pencapaian dedikasi masing-masing OPD seluruh kegiatan dapat berjalan tepat waktu. “Saya tidak akan mentolerir ada program yang tidak dapat berjalan karena alasan-alasan yang memang bisa diantisipasi sebelumnya. Saya ingin semua berjalan cepat sehingga apa yang telah kita rencanakan dapat segera dicapai.” pesannya.
Dalam amanatnya Bupati Muba juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran pegawai, karyawan dan staf masing-masing OPD di Pemkab Muba yang telah hadir pada apel bersama setelah cuti libur Idul Fitri 1440 H.
“Apel bersama pada pagi ini saya anggap penting karena mengawali kegiatan setelah libur panjang. Kita ingin memastikan pelayanan kepada masyarakat dan publik harus dilakukan pada hari pertama masuk kerja, oleh karena itu seluruh staf pegawai baik di kecamatan sampai pelosok desa dan kelurahan harus kembali bekerja,” ujar Dodi.
Bupati Dodi juga mengingatkan agar ASN, honorer dan tenaga kontrak untuk memperhatikan loyalitas dan dedikasi kepada pimpinan, instansi dan masyarakat. “Kerja yang disiplin dan berikan loyalitas terbaik. Saya ingin OPD berjalan kompak dan solid di masing-masing OPD, kelurahan, desa dan kecamatan. Jika saudara-saudara bisa menunjukkan dedikasi dan loyalitas di tempat saudara bertugas itu berarti semua tupoksi dapat terlaksana dengan baik,” katanya.
Editor : Maspril Aries